Minggu, 25 Januari 2015

Open House bersama Presiden Megawati

Presiden Megawati dan Raden

Acara open house yang digelar Presiden Megawati Sukarnoputri di Istana Negara, Jakarta Pusat, Ahad (16/12), terpaksa dimundurkan dari waktu yang dijadwalkan. Sebenarnya acara yang dimulai sejak pukul 16.30 akan berlangsung hingga 18.00 WIB. Namun, antusias masyarakat cukup besar untuk menyampaikan ucapan Hari Raya Idul Fitri kepada orang nomor satu di Indonesia itu. Apalagi, sebagian besar masyarakat yang mendengar acara open house sehabis salat Ied telah berada di Istana Negara sejak pukul 15.30 WIB.
Berdasarkan pemantauan SCTV, kendati berdesak-desakan, tak menyurutkan keinginan masyarakat untuk berjabat tangan dengan putri sulung mantan Presiden Soekarno itu. Warga yang datang tak hanya berasal dari Jakarta. Bahkan, di antaranya datang dari luar kota, misalnya Medan, Sumatra Utara, dan Malang, Jawa Timur. Karena itu, pengamanan kali ini tak seketat seperti tahun-tahun sebelumnya. Sedangkan bagi Megawati, acara tersebut adalah yang pertama kali semenjak terpilih menjadi orang nomor satu di Indonesia.

Acara serupa juga dilakukan Wakil Presiden Hamzah Haz di kediaman resmi, Jalan Diponegoro, Jakpus. Pada kesempatan itu, Hamzah menerima sejumlah tamu, mulai dari kerabat dekat, para ulama, anggota Kabinet Gotong Royong, dan beberapa perwakilan negara sahabat di Indonesia, termasuk masyarakat umum. Sumber: Liputan 6

Tidak ada komentar:

Posting Komentar